Artikel Berita Pembangunan Masjid

Jelang Rampung Masjid Kampung Pattiro

Masjid Giri Asri yang kini tengah dibangun di Kampung Pattiro, Desa Bonto Manurung, Kab. Maros, Sulsel, menjelang rampung. Walaupun terkendala oleh hujan dan banjir, alhamdulillah Allah lancarkan pembangunannya.

Tim Arsitek @masjidnusantara, Lutfi Maknun Maulana mengatakan, masjid Giri Asri sudah 50 persen pengerjaan. Ia memprediksi masjid kebanggaan warga Pattiro itu akan selesai pada pertengahan Januari nanti.

“Insyallah, dipertengahan Januari nanti masjid sudah rampung terbangun. Kami tetap menargetkan satu bulan pengerjaan. Dan sekarang proses pembangunannya sudah mencapai 50 persen,” kata Lutfi.

Pembangunan masjid sudah tahap 50 persen (masjidnusantara.org)

Kampung Pattiro sendiri berada wilayah yang terisolir. Jalan menuju kampung masih medan perbukitan, juga melewati sungai tanpa jembatan layak. Intensitas hujan yang tinggi di lokasi pembangunan pun menjadi tantangan tersendiri. Tim relawan dan tim pembangunan harus berjibaku membawa material melewati banjir dan jalan yang terjal. Alhamdulillah, berkat ikhtiar dan doa, kami bisa melewati kendala-kendala tersebut.

Proses pembangunan Masjid Giri Asri dimulai pada pertengahan Desember 2019 lalu. Sebelumnya, sebanyak 100 KK muslim di Kampung Pattiro hidup tanpa masjid. Sudah bertahun-tahun lamanya, mereka memimpikan adanya bangunan berkubah di kampung mereka. Untuk shalat berjamaah pun warga biasa melakukannya di rumah kepala dusun.

 

Akses jalan menuju lokasi masjid masih ekstrim (masjidnusantara.org)

Hingga akhirnya, kabar yang mengkhawatirkan itu sampai kepada kami. Berkat usaha para relawan dan tentunya uluran tangan donatur, alhamdulillah mimpi warga Pattiro sebentar lagi terwujud. Menjadi kebahagiaan yang tak terkira bagi warga kampung Pattiro.

Terima kasih donatur. Terima kasih karena telah peduli kepada saudaranya yang berada di pedalaman. Semoga menjadi ladang amal jariyah bagi kita semua. Amin..

Yuk sobat, masih banyak ladang amal jariyah yang bisa kita tanami. Caranya klik di sini: www.masjidnusantara.org

Atau Transfer donasi:
Muamalat 108 0005 817
Mandiri 131 001 0933 135
BCA 437 333 3151 .
A.n. Yayasan Masjid Nusantara .