Berita

Masjid Nusantara Gelar Pelatihan Mengurus Jenazah

Bandung, masjidnusantara.org—Masjid Nusantara (MN) menggelar pelatihan mengurus jenazah pada Minggu, (12/09/2022). Hadir sebagai pembicara, Ustadz Asep Tholibin, M.Ag., yang mengisi materi sekaligus memandu praktik mengurus jenazah.

Sebanyak 30 peserta menghadiri acara yang diselenggarakan di Masjid As-Sakinah, Komplek Sakinah Regency, Bojongsoang.

“Di sini banyak perumahan baru, namun banyak yang belum terkoordinasi secara penuh terkait pemulasaran jenazah,” ujar Ikhsan, salah satu peserta.

Warga Komplek Sakinah Regency mengikuti pelatihan mengurus jenazah.

Mewakili warga, Ikhsan berharap dengan mengikuti pelatihan ini, mereka dapat melaksanakan penanganan awal ketika ada peristiwa kematian di tengah-tengah mereka.

Pelatihan di Masjid Pelosok

Warga sangat antusias mengikuti pelatihan ini. Mulai praktik memandikan dan mengkafani mereka ikuti dengan serius, tapi juga penuh keceriaan.

Mula-mula, peserta mendapatkan materi mengurus jenazah dari Ustadz Asep Tholibin, da’i sekaligus staf kerohanian RS. Al Islam Bandung. Selanjutnya, warga mempraktikkan materi menggunakan alat-alat yang telah disiapkan.

pelatihan mengurus jenazah
Warga antusias mengikuti praktik mengkafani jenazah

“Saya bekerja di rumah sakit, tapi banyak juga permintaan untuk membantu memandikan jenazah di daerah-daerah. Ini menunjukkan masih kurangnya tenaga terampil dalam mengurus jenazah,” ujarnya.

pelatihan mengurus jenazah
Setiap muslim harus memiliki keinginan untuk menguasai dan memahami cara mengurus jenazah.

Ustadz Asep berharap, pelatihan mengurus jenazah ini dapat terlaksana di daerah lain, karena masih banyak daerah yang membutuhkan orang terampil dalam pemulasaraan jenazah.