Artikel

Masjid Turun Temurun Di Tanah Ra’ong

Pernahkah Sobat menemukan masjid yang usianya sampai 48 tahun? Wah, emang ada ya masjid setua itu? Ngga bahaya kah? 

Mungkin di kota, tempat tinggal kita jarang menemukan masjid setua itu. Kalaupun ada mungkin sudah merasakan tahap renovasi berkali-kali. Jadi ketika dilihat hari ini tidak seperti masjid tua.

Tapi, jika kita melihat ke daerah pelosok, ternyata ada loh, Sobat! Masjid ini sudah berdiri dari tahun 1975 dan selama itu baru pernah mengalami renovasi satu kali, Masyaallah

Masjid yang letaknya di Kampung Ra’ong. Masih berdiri sampai saat ini berkat gotong royong para warga. Uniknya masjid ini telah dijaga secara turun temurun. Tahun ini sudah diturunkan kepada generasi ke-4.

Tujuan dari regenerasi ini sangat baik. Agar masjid bisa terus hidup dan terpelihara. Begitu pula dengan agama Islam, yang akan terus hidup sampai anak cucu mereka.

Masyaallah, luar biasa! Warga Kampung Raong sangat mencintai masjid mereka. Tercermin dari usaha mereka untuk tetap menjaga, memelihara, serta memakmurkan.

Allah SWT berfirman dalam Q.S At Taubah: 19, “ hanya yang memakmurkan masjid-masjid Allah ialah orang-orang yang beriman kepada Allah dan hari akhir. 

Semoga kita bisa mencontoh akhlak terpuji warga Ra’ong. Mencintai masjid dan memakmurkannya.