Berita penyaluran program

YMN Salurkan Bantuan untuk Korban Kebakaran Pasar Tua

Manado, masjidnusantara.org— Yayasan Masjid Nusantara (YMN) melalui program #MasjidBergerak telah menyalurkan bantuan dari para donatur kepada korban kebakaran di Pasar Tua Kota Bitung, Maesa, pada Sabtu, (26/06/2021).

Bantuan yang pengungsi terima berupa makanan siap saji sebanyak 50 box, popok bayi 2 dus, susu formula 1 dus, susu krimer 2 dus, pasta gigi 1 dus, sampo 2 dus, tisu 1 dus, detergen 1 dus, sabun mandi 2 dus, dan pakaian dalam wanita 10 lusin.

“Insya Allah sangat bermanfaat. Para pengungsi pun berbahagia menerima bantuan ini. Semoga keadaan segera membaik dan pulih kembali. Barakallahufiikum untuk para donatur dan penerima donasi,” tutur Fersi Rosta, relawan YMN, mewakili para penerima manfaat.

Pada kebakaran yang terjadi Rabu, (23/6/2021), api menghanguskan 141 unit bangunan di permukiman padat penduduk ini.

Data sementara, jumlah bangunan yang terbakar sebagai berikut:

  • RT 10: 18 rumah,
  • RT 11: 64 rumah,
  • RT 12: 47 rumah,
  • RT 13: 1 rumah,
  • Satu tempat ibadah yakni Masjid At Taqwa

Hingga hari ini, penggalangan dana untuk membantu korban musibah masih terbuka.